Wamenpora Taufik Apresiasi Pemain Beregu Campuran Asia 2025 dan Hasil Seleknas PBSI 2025

INDONESIA POST

- Redaksi

Rabu, 19 Februari 2025 - 14:28 WIB

501 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI) Taufik Hidayat memberi apresiasi dan menyampaikan rasa bangga kepada atlet bulutangkis Indonesia yang berhasil menjuarai kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia 2025. (foto:bagus/kemenpora.go.id)

Jakarta: Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI) Taufik Hidayat memberi apresiasi dan menyampaikan rasa bangga kepada atlet bulutangkis Indonesia yang berhasil menjuarai kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia 2025.

Tim bulutangkis Indonesia baru saja menjadi juara di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia 2025. Tim Merah-Putih juara usai mengalahkan China 3-1. Kemenangan ini menjadi sejarah bagi Indonesia karena untuk kali pertama berhasil merebut piala kejuaraan beregu tersebut sejak 2017.

Apresiasi itu disampaikan Wamenpora Taufik saat mengunjungi pelatnas PBSI di Cipayung, Rabu (19/2) siang. “Terima kasih kepada para pemain yang sudah membawa Indonesia juara di kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia 2025. Saya sangat apresiasi dan bangga dengan capaian prestasi yang kalian raih,” kata Wamenpora Taufik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wamenpora juga berpesan kepada para pemain agar tidak cepat puas dengan hasil tersebut,  karena menurutnya masih banyak kejuaraan lainya yang harus dilalui.

“Ini baru awal jangan terlalu cepat puas, ke depan harus lebih baik lagi. Saya minta kepada semua pemain harus terus menjaga semangat untuk meraih prestasi lebih baik lagi,” kata Wamenpora Taufik yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum I PBSI.

Usai memberikan apresiasi kepada pemain yang berhasil menjuarai kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia 2025. Wamenpora Taufik juga memberikan motivasi kepada pemain junior yang baru saja berhasil menjalani seleksi nasional (seleknas) PBSI 2025.

“Selamat kepada pemain yang lolos seleksi nasional. Kalian harus bekerja keras lagi untuk bisa menembus ke jenjang senior. Ini masih awal, ke depan kalian harus bisa lebih baik lagi,” pesan Wamenpora Taufik.

Seleksi Nasional PBSI 2025 telah selesai digelar di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur. Hasilnya para juara dari lima sektor telah dipastikan masuk ke dalam skuad Pelatnas PBSI tahap dua.

Kelima juara tersebut adalah Kenzie Yoe/Bernadine Anindya Wardana (Djarum Kudus) dari ganda taruna campuran, Dalila Aghnia Puteri (Djarum Kudus) dari tunggal putri, Muhamad Yusuf (PB AIC Kota Bekasi) dari tunggal putra, Bernadine Anindya Wardana/Nahya Muhyifa (Djarum Kudus) dari ganda putri dan Anselmus Breagit Fredy Prasetya/Pulung Ramadhan (Djarum Kudus) dari ganda putra.(amr)

Berita Terkait

Wamenpora Taufik Apresiasi Komisi X dan Komisi XIII DPR RI Setujui Naturalisasi Tiga Pemain untuk Timnas Indonesia
Wamenpora Taufik Hadiri Ratas Sekaligus Taklimat yang Diberikan Presiden Prabowo
Kemenpora RI Bersinergi Dengan BNN Cegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pemuda
Dukung Asta Cita Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Teken Nota Kesepahaman Sinergitas Program
Wamenpora Taufik Ajak Olympian Sinergi Membangun Masa Depan Atlet Indonesia
Resmikan Filari Sport Center, Wamenpora Taufik Apresiasi PLN Dukung Perkembangan Olahraga Tanah Air
Menpora Dito Ajak Anak Muda Cek Kesehatan Gratis, Wujudkan Indonesia Bugar
Perayaan Gelar Juara IBL 2024, Menpora Dito Apresiasi Kesuksesan Pelita Jaya

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:52 WIB

Wakil Bupati Karo bersama Jajaran Forkopimda Laksanakan Panen Jagung dalam Mendukung Ketahanan Pangan

Jumat, 18 April 2025 - 14:45 WIB

Gotong Royong ASN Kabupaten Karo Guna Tingkatkan Kebersihan Lingkungan

Selasa, 15 April 2025 - 06:40 WIB

Bupati Karo dan Jajaran Forkopimda Kab. Karo Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Sosialisasi Sekolah Unggul Garuda

Selasa, 15 April 2025 - 06:37 WIB

Wakil Bupati Karo Ikuti Zoom Entry Meeting Pemeriksaan Terinci atas LKPD Kabupaten/Kota se-Sumatra Utara

Minggu, 13 April 2025 - 04:29 WIB

Bupati Karo Tinjau Langsung Kegiatan Gotong Royong Kebersihan Massal ASN di Perbatasan Karo – Deli Serdang hingga Kabanjahe

Minggu, 13 April 2025 - 04:25 WIB

Wakil Bupati Karo dampingi Perwakilan Kementerian Pertanian Tinjau Dampak Banjir di Paya lah-lah. BWS II : “Ini Kondisi mendesak, Program penanganan akan segera kami usulkan ke pusat”

Minggu, 13 April 2025 - 04:21 WIB

Bupati Karo Hadiri Undangan Sosialisasi Pembentukan Sekolah Rakyat dan Dialog dengan Pilar-Pilar Sosial di Provinsi Sumatera Utara bersama Menteri Sosial Republik Indonesia

Minggu, 13 April 2025 - 04:13 WIB

Pembangunan Jembatan Lau Lisang Desa Suka Julu Terancam Ambruk

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank

Sabtu, 19 Apr 2025 - 07:15 WIB

MEDAN

Gawat!!! Wartawan di Sumut Dianiaya Saat Konfirmasi

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:22 WIB