Sertijab dan Pisah Sambut Karutan Kelas I Medan

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Selasa, 25 Februari 2025 - 12:06 WIB

505 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan

Tongkat kepemimpinan resmi berganti, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan Kanwil Ditjenpas Sumut menggelar serah terima jabatan (Sertijab) dan pisah sambut kepala rutan dari pejabat lama Alanta Imanuel Ketaren kepada pejabat yang baru Andi Surya. Selasa (25/2).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara ini berlangsung dengan penuh kekhidmatan di Aula Sahardjo Rutan Kelas I Medan dan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Yudi Suseno, para Kepala UPT Medan sekitar, dan Dharma wanita persatuan.

Kemudian, sebelum berpisah Alanta Ketaren mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung tugasnya selama memimpin Rutan Kelas I Medan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kinerja saya selama di Rutan Medan termasuk kepada para pegawai yang telah bersama-sama menjaga komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan warga binaan.” Ujar Alanta.

Sementara itu, Andi Surya, dalam pidato perdananya sebagai Karutan Kelas I Medan, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan.

“Saya berkomitmen untuk terus melanjutkan program yang telah berjalan serta terus meningkatkan kualitas pelayanan dan pembinaan yang ada di Rutan.” Ujar Andi.

“Saya berharap seluruh pegawai Rutan Kelas I Medan dapat bekerja sama dengan baik, saya juga mengajak agar kita terus meningkatkan budaya kerja yang positif, menjunjung tinggi integritas, serta terus beradaptasi dengan berbagai perubahan zaman.” Tambah Andi.

Acara sertijab dan pisah sambut ini diwarnai dengan suasana hangat dan penuh kekeluargaan, Acara ini diakhiri dengan prosesi foto bersama dan penghormatan terakhir seluruh petugas Rutan Medan kepada Karutan yang lama maupun Karutan yang baru.(AVID/ril)

Berita Terkait

Ketertutupan dalam Pelantikan Pejabat: Sebuah Ancaman Halus terhadap Keterbukaan Informasi Publik
Fitnah Media Terbongkar: Tidak Ada Kamar C11 di Rutan Labuhan Deli, Sinyal HP pun Diblokir Total
Dr Yudi Krismen Us,SH.,MH Tantang Kapolda Sumbar,Untuk Segera Copot Kapolres dan Kasatreskrim serta Kapolsek dan Kanitreskrim dari Jabatannya
Ketika Solidaritas Dituduh Korupsi: Jeritan Kepala Puskesmas di Tengah Badai Hukum
Konten Dulu, Sistem Belakangan? Gaya Kepemimpinan Dedi Mulyadi Disorot
Silaturahmi dan Sinergi, Tim 8 Media Unit Kanwil Ditjenpas Sumut Berkunjung ke Rutan Labuhan Deli Bahas Publikasi Program
Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat
Produk Karya Hasil Warga Binaan Rutan Kelas 1 Medan Habis Terjual di IPPAFEST 2025

Berita Terkait

Jumat, 20 Juni 2025 - 17:27 WIB

Turnamen Bhayangkara Cup Jadi Implementasi Visi AKBP Hyrowo Sambut HUT Bhayangkara ke-79

Kamis, 19 Juni 2025 - 12:35 WIB

“Jangan Jauh dari Rakyat!” — Pesan Tegas AKBP Hyrowo Saat Hari Bhayangkara ke-79 untuk Tegakkan Prinsip Polri Untuk Masyarakat

Kamis, 19 Juni 2025 - 11:17 WIB

AKBP Hyrowo, S.I.K. Tegaskan Warakauri dan Purnawirawan Polri Adalah Inspirasi dalam Mewujudkan Bhayangkara yang Lebih Peduli

Kamis, 19 Juni 2025 - 09:38 WIB

Rayakan Hari Bhayangkara ke-79, Polres Gayo Lues Beri Layanan Kesehatan Langsung ke Tengah Masyarakat

Senin, 16 Juni 2025 - 17:20 WIB

Upaya Pencegahan Kriminalitas, Polsek Blangkejeren Lakukan Patroli Malam di Pemukiman dan Tempat Umum

Senin, 16 Juni 2025 - 06:47 WIB

Semarak Hari Bhayangkara ke-79 Diwarnai Aksi Sosial Kapolres Gayo Lues AKBP Hyrowo S.I.K di Blangkejeren

Senin, 16 Juni 2025 - 06:17 WIB

Dansat Brimob Aceh Pimpin Upacara Pemberangkatan Ekspedisi Leuser: 45 Orang untuk 12 Hari Perjalanan Nasionalisme

Senin, 16 Juni 2025 - 05:28 WIB

Sinergi Forkopimda Gayo Lues Tampak Solid, Bupati Suhaidi Hadiri Penuh Semangat Pelepasan Tim Ekspedisi Bhayangkara

Berita Terbaru

Nasional

H. Mohammad Supriyadi Kembali Menjadi Nahkoda IKAWIGA

Sabtu, 21 Jun 2025 - 14:12 WIB